Anggota KPU Akui Form C1 Beragam, Ada Yang Kosong & Isinya Beda | Artikel Poster

Anggota KPU Akui Form C1 Beragam, Ada Yang Kosong & Isinya Beda


Anggota KPU Akui Form C1 Beragam, Ada Yang Kosong & Isinya Beda


Foto: Anggota KPU. ©2012 Artikel Poster

Reporter: Heru Gustanto


Artikel Poster - Anggota KPU Akui Form C1 Beragam, Ada Yang Kosong & Isinya Beda | Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan bahwa sudah 80 persen lebih formulir C1 yang masuk ke situs resmi KPU. Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay yakin formulir C1 yang masuk adalah formulir C1 yang benar.


"Sekarang C1 yang sudah masuk itu lebih dari 80 persen, jadi sudah 300.000 lebih C1 yang ada dan sebagian besar itu benar kok," ucap Hadar di Kantor KPU, Jakarta, Senin (14/7).


Hadar meyakini bahwa formulir C1 yang diunggah ke situs resmi KPU adalah formulir asli. "Di pemilu yang lalu pun C1 yang kami buat dipalsukan, belum ada. Kami yakini betul, silakan lihat form C1 yang kami pasang. Bahwa ada C1 yang beragam, yang kosong, yang diisi berbeda, iya," jelas Hadar.


Hadar mengatakan, KPU benar-benar berupaya menjaga formulis C1 di setiap jenjang rekapitulasi. KPU juga sudah menyiapkan alternatif lain apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terhadap formulir C1 tersebut.


"C1 kami ini yang berhologram itu, sebetulnya bisa kami yakini bahwa itu yang autentiknya, dan kami sedang jaga betul itu terawat, ada di dalam kotak, disimpan, disegel dan dibuka di mana diperlukan di tahapan-tahapan berikutnya."


"Dan juga jangan terlalu khawatir karena kita ada C1 Plano berhologram, yang besar itu yang dijadikan referensi, itu kalau diperlukan. Kami belum dengar ada indikasi ada pemalsuan C1 sampai hari ini. Dan mudah-mudahan betul, sehingga kami bisa menyelesaikan prosesnya dengan baik," tutup Hadar.

Related Posts :

0 Response to "Anggota KPU Akui Form C1 Beragam, Ada Yang Kosong & Isinya Beda"

Posting Komentar