
Foto: Debat Capres putaran terakhir. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Rafie Ardiansyah
Artikel Poster - Jokowi-JK Menang di Purbalingga | Pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla di Purbalingga Jawa Tengah berhasil meraih 63,5 persen atau sebanyak 320 ribu suara. Jumlah tersebut jauh melebihi raihan suara pasangan Prabowo-Hatta Rajasa yang hanya mendapat 36,5 persen atau 183 ribu suara.
Pelaksana harian Desk Pemilu Kabupaten Purbalingga, Satya Giri Podo mengungkapkan jumlah total suara sah sebanyak 504 ribu suara lebih atau 69,3 persen dari jumlah pemilih. "Hasil ini sebenarnya bersifat sementara, karena hasil resmi akan dihitung oleh KPU Purbalingga," ucapnya, Kamis (10/7).
Menurutnya, data yang diperoleh tersebut merupakan hasil hitung cepat yang berbasis rekapitulasi hasil pilpres di Purbalingga. Dia mengemukakan rekapitulasi di Purbalingga bakal berlangsung pada 16-17 Juli mendatang.
Sementara itu, berdasar hasil penghitungan yang dilakukan KPU Purbalingga menyebutkan, hingga Rabu (9/7) malam, pasangan Prabowo-Hatta memperoleh 35,74 persen dan pasangan Jokowi-JK mendapatkan 64,26 persen. Total suara yang masuk dalam tabulasi KPU mencapai 61,92 persen.
0 Response to "Jokowi-JK Menang di Purbalingga"
Posting Komentar