Timses Jokowi-JK Jaktim Siapkan 3.226 Saksi Cegah Kecurangan | Artikel Poster

Timses Jokowi-JK Jaktim Siapkan 3.226 Saksi Cegah Kecurangan


Timses Jokowi-JK Jaktim Siapkan 3.226 Saksi Cegah Kecurangan



Foto: Pemilu 2014. ©2014 Artikel Poster


Reporter: Rudi Hantanto






Artikel Poster - Timses Jokowi-JK Jaktim Siapkan 3.226 Saksi Cegah Kecurangan | Tim pemenangan Joko Widodo - Jusuf Kalla di wilayah Jakarta Timur menyiapkan 3.226 saksi yang akan disebar di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS). Hal tersebut dilakukan untuk mencegah adanya kecurangan dalam pelaksanaan Pemilihan Presiden (pilpres) pada 9 Juli 2014 mendatang.






Ketua Tim Pemenangan Jokowi - JK Jakarta Timur, Chairul Ichsan menuturkan, potensi kecurangan pada tiap TPS akan lebih tinggi dibanding pemilihan legislatif. "Kalau pilpres itu bobot politiknya lebih tinggi. Jadi kita lebih mengetatkan penjagaan agar tidak terjadi kecurangan," ujarnya kepada wartawan, di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Jumat (27/6).





Dikatakan Chairul, pihaknya akan menyiapkan empat saksi di TPS yang ada . Di mana satu saksi resmi akan dipasang di dalam bersama panitia pemilu dan tiga lainnya akan berjaga di luar. Dari situ, aksi kecurangan itu dinilai tidak akan terjadi.





"Sejak minggu lalu dan hingga saat ini, pelatihan bagaimana cara menghitung. Karena kita fokus di perolehan suara," ujarnya.





Sementara itu ditemui secara terpisah, Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Jakarta Timur, William Yani menuturkan, selain mengantisipasi kecurangan, pihaknya juga terus mewaspadai para pemilih dari Daftar Pemilih Khusus (DPK) yang saat ini tersebar di beberapa rumah susun yang ada di Jakarta Timur.





"Saat ini banyak warga yang baru direlokasi ke rumah susun, jadi itulah yang harus terus kita perhatikan," ujarnya.





Wiliam menjelaskan, para penghuni rusun ini masih memiliki identitas lama dan ada beberapa yang masih terdaftar di tempat tinggalnya yang lama. Hal itu lah yang menurutnya, akan menimbulkan penggelapan suara pada pilpres mendatang.





"Di Jakarta Timur sendiri terdapat 2.300 warga yang berpotensi di daftar pemilih khusus. Itu yang harus diwaspadai."Karena itu kami meminta KPU untuk melakukan pendataan ulang guna mencegah kecurangan," tandasnya.


0 Response to "Timses Jokowi-JK Jaktim Siapkan 3.226 Saksi Cegah Kecurangan"

Posting Komentar