Jokowi-JK Hanya Kalah 2 TPS di Solo | Artikel Poster

Jokowi-JK Hanya Kalah 2 TPS di Solo


Jokowi-JK Hanya Kalah 2 TPS di Solo



Foto: Jokowi dan JK. ©2014 Artikel Poster


Reporter: Deddy Santosa





Artikel Poster - Jokowi-JK Hanya Kalah 2 TPS di Solo | Tim pemenangan pemilu pasangan Jokowi - JK Kota Surakarta menyatakan bahwa dari hasil penghitungan cepat sementara pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo - Jusuf Kalla hanya kalah pada dua tempat pemungutan suara (TPS) di Solo.





"Hasil hitung cepat kami, pasangan Jokowi - JK hanya kalah di dua TPS, sedangkan 1.270 TPS lainnya menang mutlak," kata Wakil Ketua Pemenangan Pemilu Pasangan Jokowi - JK Kota Surakarta, Putut Gunawan, di Solo, seperti dikutip dari Antara, Kamis (10/7).





Menurut dia pasangan Jokowi - JK kalah dalam perolehan suara di TPS 2 Kedung Lumbu Pasar Kliwon dan TPS 6 Asrama Militer Kadipiro Banjarsari. Pada di TPS 6, memperoleh sebanyak 34 suara dan Prabowo Subianto - Hatta Rajasa 230 suara dari 264 daftar pemilih tetap (DPT).





Kemudian di TPS 2 Kedung Lumbu Pasar Kliwon, Jokowi-JK memperoleh 120 suara, sedangkan Prabowo-Hatta sebanyak 223 suara dari total 343 DPT. Namun, pasangan Jokowi-JK berhasil menang mutlak di TPS 6 Jebres dengan perolehan 213 suara, sedangkan Prabowo - Hatta hanya dua suara dari 310 DTP.





Dia menjelaskan, dari hasil rekapitulasi penghitungan cepat pada Pilpres di Kota Solo, hingga Kamis siang ini, pasangan Prabowo Subianto - Hatta Rajasa memperoleh 52.646 suara atau sekitar 15,63 persen dan Jokowi - JK memperoleh 283.163 suara atau 84,37 persen.





Menurut dia, Jumlah DPT di Kota Solo pada Pilpres ini sebanyak 409.521 DPT dan yang hadir memberikan hal suaranya mencapai 338.716 pemilih. Suara sah 334.468 suara sedangkan 3.750 suara tidak sah, dan 398 surat suara rusak.





"Jumlah rekapitulasi hasil sementara itu, dari 1.266 TPS, sedangkan enam TPS dari Sumber Laweyan (tiga) dan Jebres (tiga) belum masuk," katanya.





Kendati demikian,pihaknya tetap masih menunggu hasil pengumuman rekapitulasi resmi dari KPU yang akan ditetapkan pada 22 Juli mendatang. Penghitungan cepat dari sukarelawan Tim pemenangan Jokowi - JK Solo tersebut sifatnya sementara dan untuk pastinya hasil dari KPU.





"Namun, kami yakin pasangan Jokowi - JK baik hasil suara di lokal Solo, Jateng maupun nasional masih memenangkan perolehan suara dibanding Prabowo - Hatta," katanya.





Pada Pilpres 2014 diikuti oleh dua bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden, yakni Prabowo Subianto - Hatta Rajasa dengan nomor urut satu, juga Joko Widodo - Jusuf Kalla dengan nomor urut dua.


Related Posts :

0 Response to "Jokowi-JK Hanya Kalah 2 TPS di Solo"

Posting Komentar