Tunggu Hasil Resmi Pemilu, Massa Prabowo Dilarang Turun Ke Jalan | Artikel Poster

Tunggu Hasil Resmi Pemilu, Massa Prabowo Dilarang Turun Ke Jalan


Tunggu Hasil Resmi Pemilu, Massa Prabowo Dilarang Turun Ke Jalan



Foto: Mahfud MD di Kediri. ©2014 Artikel Poster


Reporter: Rafie Ardiansyah





Artikel Poster - Tunggu Hasil Resmi Pemilu, Massa Prabowo Dilarang Turun Ke Jalan | Perhelatan Pilpres 2014 sudah dilaksanakan. Kedua kubu pasangan capres dan cawapres saling klaim menang dalam pesta demokrasi ini.





Ketua Tim Pemenangan Prabowo Subianto - Hatta Rajasa, Mahfud MD mengucapkan terima kasih lantaran pilpres sudah berlangsung tanpa ada gangguan. Namun, pihaknya tak menampik sudah terjadi saling klaim menang dalam perolehan hasil hitung cepat.





"Pemilu berjalan lancar dan kami merasa menang, Pak Jokowi juga merasa menang, berdasarkan hasil cepat dari lembaga-lembaga survei yang berbeda-beda," kata Mahfud di Rumah Polonia, Jakarta, Kamis (10/7).





Maka itu, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu meminta agar para pendukungnya menunggu hasil penghitungan resmi KPU. Bahkan, pihaknya sudah menyerukan agar para pendukung tidak melakukan euforia berlebihan.





"Karena saya sudah menyerukan agar para pendukung Prabowo, supaya tidak melakukan aksi turun ke jalan, ya supaya tenang menunggu pengumuman dan nanti hasil KPU itu kita bisa sikapi, sesudah kita mengadukan bukti-bukti yang kita miliki," ujarnya.





Menurut Mahfud, alasan pihaknya tidak turun ke jalan lantaran hal itu hanya membuat kisruh. Oleh karena itu, dirinya akui siap menerima hasil KPU.





"Mari kita tenang, nggak ada gunanya beradu kekuatan, karena kekuatan itu sudah ada, siapa yang menang dan kalah, tinggal diumumkan KPU dulu dan dihitung dulu," terangnya.


Related Posts :

0 Response to "Tunggu Hasil Resmi Pemilu, Massa Prabowo Dilarang Turun Ke Jalan"

Posting Komentar