
Foto: DCS PDIP. ©2013 Artikel Poster
Reporter: Chandra Wicaksana
Artikel Poster - Tak Dapat Suara di Sampang, Kubu Jokowi Akan Layangkan Gugatan | Ketua tim pemenangan Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK), Tjahjo Kumolo bingung dengan hasil perhitungan suara di Madura. Terutama untuk dua wilayah, Bangkalan dan Sampang. Pasalnya calon presiden dengan nomor dua tidak mendapatkan suara sama sekali.
Karena adanya indikasi kecurangan, maka Tjahjo mengharapkan ada gerakan spontanitas yang dilakukan relawan maupun kader partainya. Sebab di Sampang dan Bangkalan, PDI Perjuangan mendapatkan kursi untuk DPRD-nya.
"Ini gerakan spontanitas dari seluruh media dan daerah, relawan semuanya ini untuk mengamankan suara. Di desa seperti di Madura, bisa nomor dua itu kosong. PDIP dapat kursi, masak pengurus partai gak ada satupun," jelas Tjahjo di Hotel Atlet Century Park, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (14/7).
"Semua data kita kumpulkan semua, semua relawan dari tim hukum. Semua akan kita proses dengan gugatan," tambah Tjahjo.
Menanggapi hal tersebut, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hadar Navis Gumay mengatakan KPU akan melakukan konfirmasi kepada penyelenggara pemilu setempat, terkait beberapa keanehan Form-C1 yang berasal dari beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS).
"Mengenai kasus ditemukan di beberapa TPS ditemukan di Ketapang Barat, Sampang, kami masih mencari informasi tentang itu, mudah-mudahan itu kekeliruan. Tadi malam saya sudah mencoba mengontak tapi belum mendapat kabarnya," jelas Hadar di Kantor KPU, Jakarta, Senin (17/7).
Hadar mengatakan, Sampang, merupakan salah satu wilayah yang kerap bermasalah dalam penyelenggaraan pemilu. Oleh karena itu, lanjut Hadar, KPU akan mencari tahu perihal kejanggalan tersebut.
KPU mencurigai adanya kesalahan dalam proses penyelenggaraan pemungutan suara apabila ternyata laporan C1 dan lampiran sesuai. "Kalau memang itu betul apa adanya, laporan C1 dan lampiran, perkiraan kami ada penyelenggaraan yang keliru di sana, prosesnya. Oleh karena itu mohon bersabar sedikit lagi, nanti kami akan kabarkan tentang apa yang sesungguhnya terjadi di sana," tutup Hadar.
0 Response to "Tak Dapat Suara di Sampang, Kubu Jokowi Akan Layangkan Gugatan"
Posting Komentar