SBY Bayar Zakat Penghasilan Rp 20,7 Juta dan Fitrah 14 Jiwa | Artikel Poster

SBY Bayar Zakat Penghasilan Rp 20,7 Juta dan Fitrah 14 Jiwa


SBY Bayar Zakat Penghasilan Rp 20,7 Juta dan Fitrah 14 Jiwa


Foto: SBY bayar zakat. ©rumgapres/abror rizki

Reporter: Dewi Safitri


Artikel Poster - SBY Bayar Zakat Penghasilan Rp 20,7 Juta dan Fitrah 14 Jiwa | Presiden Susilo Bambang Yudhoyono hari ini membayar zakat melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) di Kantornya. SBY membayar pajak penghasilan dirinya dan juga zakat Fitrah sejumlah 14 orang anggota keluarganya.


"Saya ingin menyerahkan zakat penghasilan saya dalam waktu 1 tahun, zakat fitrah 14 jiwa, semuanya disalurkan ke yang berhak sesuai syariat," ujarnya, di kantor Presiden, Jakarta, Rabu (23/7).


Total zakat yang diberikan SBY kepada Baznas yakni pajak penghasilan sejumlah Rp 20,7 juta dan zakat fitrah untuk 14 jiwa sebesar Rp 1 juta.


Sementara itu, Ketua Baznas Didin Hafidhuddin mengatakan perkembangan Baznas di pemerintahan SBY mengalami kemajuan. Pembayaran zakat yang dilakukan SBY memberikan dampak besar bagi peningkatan pengumpulan zakat oleh rakyat Indonesia.


Apalagi, lanjut Didin, setelah dikeluarkannya Instruksi Presiden No. 23 Tahun 2012 tentang zakat.


"Instruksi ini sangat luar biasa dampaknya karena meminta kementerian dan lembaga di seluruh Indonesia bekerjasama dengan Baznas agar karyawan muslimin untuk berzakat," ujar Didin.


Didin mengatakan juga total besaran zakat dari tahun ke tahun meningkat. Pengumpulan zakat nasional baik dari Baznas maupun LAZ seluruh Indonesia tahun 2013 Rp 2,3 triliun atau naik Rp 2 triliun dari tahun 2012. Sementara tahun 2011, pengumpulan zakat nasional mencapai Rp 1,73 triliun, meningkat 15,33 persen dibanding tahun 2010.


"Mulai tahun-tahun ini memang kenaikan dana zakat signifikan rata-rata 14 persen," ujar Didin.

Related Posts :

0 Response to "SBY Bayar Zakat Penghasilan Rp 20,7 Juta dan Fitrah 14 Jiwa"

Posting Komentar