Imbas Comal Ambles, Ajibarang Menuju Kemranjen Ditempuh 5 Jam | Artikel Poster

Imbas Comal Ambles, Ajibarang Menuju Kemranjen Ditempuh 5 Jam


Imbas Comal Ambles, Ajibarang Menuju Kemranjen Ditempuh 5 Jam


Foto: Jembatan Comal ambles. ©2014 Artikel Poster

Reporter: Sarah Puspita


Artikel Poster - Imbas Comal Ambles, Ajibarang Menuju Kemranjen Ditempuh 5 Jam | Pengalihan arus kendaraan melewati jalur selatan akibat amblasnya Jembatan Comal di Pemalang masih dirasakan imbasnya bagi pengguna jalan. Selain jarak tempuh yang lebih lama, kepadatan arus lalu lintas juga dikeluhkan beberapa pengemudi.


Seorang pengendara truk, Nur (30) mengemukakan, pengalihan jalur tersebut mengakibatkan jarak tempuh semakin lama. Meski begitu, ia mengaku masih beruntung bisa melalui jalur Ajibarang hingga Kemranjen dengan waktu tempuh lima jam. Padahal, dalam waktu normal jarak tersebut biasa ditempuh sejauh 1,5 jam. Nur berencana akan menuju Nganjuk dengan membawa muatan oli.


"Saat berangkat dari Bekasi kemarin sore tidak ada kemacetan. Tetapi, tadi pagi sempat macet di Ajibarang dari pagi sampai tadi siang baru bisa bergerak, ya sekitar lima jam lah," ucapnya saat ditemui di salah satu pemberhentian daerah Kemranjen, Selasa (22/7).


Dari pantauan di daerah perempatan Buntu Kemranjen, sepanjang siang ini arus kendaraan ramai lancar. Sebelumnya beberapa petugas polisi sempat ikut mengatur arus lalu lintas.


Kepala Pos Pengamanan (Pospam) Buntu, Ajun Komisaris Sudarsono mengemukakan, Selasa (22/7) pagi sempat terjadi kemacetan di jalur antara Buntu hingga Sumpiuh. "Tadi pagi setelah subuh, ada kemacetan panjang terjadi dari sini (Buntu) sampai Sumpiuh," ujarnya.


Dia mengemukakan, ada beberapa faktor penyebab kemacetan terjadi di jalur selatan. "Tadi setelah diurai, ternyata ada supir truk yang ketiduran dan kemudian kami bangunkan. Setelah itu kendaraan kembali jalan," ujarnya.

Related Posts :

0 Response to "Imbas Comal Ambles, Ajibarang Menuju Kemranjen Ditempuh 5 Jam"

Posting Komentar