
Foto: Dahlan didatangi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Dudi Anggoro
Artikel Poster - Dahlan Iskan Tiba-Tiba Didatangi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina | Pagi ini, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kedatangan dua pasangan selebriti yakni Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Sekitar pukul 09.15 WIB kedua pasangan ini mendatangi kantor BUMN tepatnya ruang Dahlan Iskan di lantai 19.
Menteri BUMN, Dahlan Iskan mengatakan ada pasangan selebriti yang akan datang ke kantor BUMN. Namun Dahlan tak menjelaskan alasan kedatangan Raffi dan Nagita.
"Raffi Ahmad dan pasangan akan menemui saya. Saya tidak tahu mereka mau ngapain," ujarnya di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (24/7).
Saat ditanyakan dugaan untuk menjadi saksi dalam pernikahan kedua pasangan tersebut. Dahlan tak menjawabnya. "Saya tidak tahu," jelas dia.
Di lokasi yang sama, mantan pacar Laudya Cynthia Bella ini mengatakan kedatangannya pagi ini hanya ingin bersilaturahmi dengan mantan direktur PLN tersebut. "Saya hanya mau silaturahmi," tambahnya.
Saat ditanyakan, apakah Dahlan akan dijadikan saksi dalam pernikahannya. Raffi pun malu menjawabnya. "Makanya saya tanyakan dulu cocoknya tanggal berapa," ungkap dia.
Kedatangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ditemani orang tua Raffi Ahmad dan rekan Nagita Slavina.
0 Response to "Dahlan Iskan Tiba-Tiba Didatangi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina"
Posting Komentar