Abdee Slank: Kemenangan Jokowi-JK Tinggal Selangkah Lagi | Artikel Poster

Abdee Slank: Kemenangan Jokowi-JK Tinggal Selangkah Lagi


Abdee Slank: Kemenangan Jokowi-JK Tinggal Selangkah Lagi



Foto: Konser Slank. ©2014 Artikel Poster


Reporter: Dudi Anggoro





Artikel Poster - Abdee Slank: Kemenangan Jokowi-JK Tinggal Selangkah Lagi | Gitaris band Slank, Abdee Negara mengatakan pertunjukan musik bertajuk Konser Salam 2 Jari: Menuju Kemenangan Bersama Jokowi-JK di Gelora Bung Karno (GBK) sore ini digelar untuk mengajak masyarakat memilih pasangan nomor dua itu. Konser secara khusus juga ditujukan bagi warga yang belum menentukan pilihan.





"Tinggal selangkah lagi, mari pastikan kita raih kemenangan. Merupakan berkah Allah SWT bahwa pemilihan presiden jatuh pada Bulan Ramadhan, memberi kita kesempatan untuk meraih kemenangan melawan hawa nafsu, kemenangan untuk berani mengatakan tidak pada hal-hal yang negatif dan iya untuk hal-hal yang positif," katanya dalam keterangan pers di Jakarta, Sabtu (5/7).





Ide Konser Salam 2 Jari, kata Abdee, berangkat dari kondisi bangsa yang akhir-akhir ini terpecah oleh atmosfir politik yang terus memanas.





"Saat ini bangsa kita sedang diuji. Ada persatuan yang dibela. Konser Salam 2 Jari ingin mengembalikan persatuan dan kebhinekaan bangsa kita lewat musik," imbuhnya.





Abdee memastikan pasangan nomor urut dua tersebut akan hadir dan tampil untuk menyampaikan pesan-pesan kebangsaan kepada rakyat Indonesia.





"Seluruh artis maupun pelaku ekonomi kreatif yang terlibat dalam gerakan Revolusi Mental ini tidak dibayar. Kami semua bergerak atas dasar sukarela dan demi alasan perubahan," ujarnya.





Informasi yang dihimpun merdeka.com di lokasi, Konser Salam 2 Jari ini melibatkan artis dan musisi dari berbagai genre dan lintas generasi, antara lain Slank, Trio Lestari, Gita Gutawa, Kahitna, Kla Project, Rif, J Flow, Krisdayanti, Sherina Munaf, Wali, Kerispatih, Inul Daratista, Yovie & Nuno dan masih banyak yang lain.





Selain itu konser juga akan diramaikan juga oleh insan perfilman dan komedian di antaranya Mira Lesmana, Slamet Rahardjo dan Jajang C. Noer, Butet Kertaradjasa dan Cak Lontong.


Related Posts :

0 Response to "Abdee Slank: Kemenangan Jokowi-JK Tinggal Selangkah Lagi"

Posting Komentar