
Foto: Puncak alami kemacetan. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Dewi Safitri
Artikel Poster - Selama Libur Lebaran, 1 Juta Kendaraan Memasuki Kawasan Puncak | Dalam kurun waktu tiga hari setelah Lebaran 1435 Hijriah hampir 1.000.000 kendaraan sudah melintas jalur Puncak. Diperkirakan puncak arus balik wisata dan arus balik mudik lebaran terjadi pada Sabtu dan Minggu besok.
Berdasarkan data dari Dinas Lalu Lintas Angkutan Jalan (DLLAJ) Kabupaten Bogor dari hari Lebaran hingga dua hari setelah (+2) Lebaran, tercatat 915.087 kendaraan, baik roda dua dan roda empat atau lebih melintas di jalur Puncak.
Sedangkan data yang diperoleh di Pos Pengendali Lalu Lintas Jalur Puncak, Simpang Gadog, Ciawi, hingga Kamis (31/07) kemarin tercatat 135.289 kendaraan sudah melewati (exit) Gerbang Tol Ciawi dan tercatat sebanyak 80.775 kendaraan masuk (entry) Puncak mengarah ke Tol Jagorawi.
Sementara itu berdasarkan pantauan, Jumat (01/08) siang arus lalu lintas menuju Puncak dan sebaliknya terpantau ramai lancar.
Polres Bogor sudah memberlakukan dua kali sistem satu arah (one way). Pukul 07.00 WIB guna memprioritaskan kendaraan yang akan menuju Bogor-Jakarta (turun) dan Pukul 09.00 WIB, satu arah untuk memprioritaskan kendaraan yang menuju ke Puncak (naik).
Pada pukul 11.00 WIB jalur puncak sudah diberlakukan dua arah kembali. Adapun kendaraan yang melintas menuju Jalur Puncak didominasi kendaraan bus pariwisata.
Kepolisian memprediksi akan terjadi lonjakan arus balik wisata pada hari Sabtu dan Minggu besok, seiring dengan habisnya musim liburan.
"Dua hari terakhir kendaraan yang masuk Gerbang Tol Ciawi menuju Jakarta sudah mengalami lonjakan dan diprediksi akan puncak arus balik wisata terjadi pada hari Sabtu dan Minggu besok," Kata Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Muhammad Chaniago saat ditemui di Pos Polisi 2B National Traffic Management Center (NTMC) Polres Bogor, Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor.
0 Response to "Selama Libur Lebaran, 1 Juta Kendaraan Memasuki Kawasan Puncak"
Posting Komentar