
Foto: Jokowi di Solo. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Irwan Setyabudi
Artikel Poster - Libur Lebaran Usai, Jokowi Kembali Ke Jakarta Siang Ini | Presiden terpilih Joko Widodo kembali ke Jakarta siang ini. Sebelumnya Jokowi hampir sepekan merayakan libur lebaran di Solo.
Berdasarkan informasi yang diterima, Jokowi akan kembali ke rumahnya di Jl Sawo, Menteng, Jakarta Pusat sekitar pukul 14.00 WIB, Sabtu (2/8).
Belum ada agenda kegiatan Jokowi setibanya di Jakarta. Pada Senin (4/8) Jokowi harus kembali masuk kerja sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Selama di Solo, Jokowi mengaku hanya pulang kampung. Dia berlebaran dengan keluarga sekaligus mengunjungi beberapa masyarakat, termasuk jumatan bersama warga Tapen Nusukan.
"Saya ke Solo hanya urusan Lebaran, mudik, ketemu keluarga, saudara, sahabat, tetangga, dan masyarakat lainnya. Urusan lainnya tidak ada," katanya.
Sebelum menjalankan Salat Jumat, Jokowi menyempatkan diri menyapa beberapa tukang becak di Pasar Nusukan dan membagikan fitrah mada masa Lebaran ini kemudian berziarah ke makam leluhurnya di Kalioso Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar dan Makam Bonoloyo Nusukan Banjarsari Solo.
0 Response to "Libur Lebaran Usai, Jokowi Kembali Ke Jakarta Siang Ini"
Posting Komentar