Setelah Antre Panjang 4 KM, Kini Gerbang Tol Merak Lancar | Artikel Poster

Setelah Antre Panjang 4 KM, Kini Gerbang Tol Merak Lancar


Setelah Antre Panjang 4 KM, Kini Gerbang Tol Merak Lancar


Foto: Ilustrasi. Artikel Poster

Reporter: Karolina Puspitasari


Artikel Poster - Setelah Antre Panjang 4 KM, Kini Gerbang Tol Merak Lancar | Kondisi arus lalu lintas di Gerbang Tol Merak kini lancar. Seluruh kendaraan pemudik yang menuju pelabuhan Merak, tampak terlihat lengang. Hingga Jumat dini hari tadi antrean kendaraan pemudik terlihat mencapai 4 kilometer di ruas tol Tangerang-Merak.


Berdasarkan informasi dari Sentra Informasi PT Marga Mandala Sakti, antrean terjadi sekitar pukul 23.00 WIB hingga Jumat dini hari. Kendaraan pemudik terpantau mengular sepanjang 4 kilometer di gerbang tol Merak, tepatnya di kilometer 98 hingga kilometer 95.


Keadaan tersebut terjadi akibat meningkatnya volume kendaraan yang keluar melalui gerbang Tol Merak. Namun saat ini kondisi antrean di gerbang tol merak telah tidak ada, dan kondisi lalu lintas di tol Merak saat ini terpantau lancar.


"Saat ini lancar. Semalam terjadi antrean kurang lebih 4 kilometer sampai kilometer 95," kata Giarso, petugas Sentra Informasi PT MMS.


Giarso mengatakan kepadatan pengendara terjadi pada malam hari hingga dini hari namun siang hari terlihat jelas mengalami penurunan volume kendaraan yang melintas.


"Siang ini lancar, hanya malam saja terjadi antrean dan terpantau kendaraan pemudik meningkat," ujarnya.

Related Posts :

0 Response to "Setelah Antre Panjang 4 KM, Kini Gerbang Tol Merak Lancar"

Posting Komentar