
Foto: Surat Suara Pilpres 2014. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Rudi Hantanto
Artikel Poster - Sampul Belum Datang, Logistik Pilpres Dikirim 2 Kali di Palembang | Akibat keterlambatan pengiriman sampul formulir yang merupakan bagian logistik pemilihan presiden (pilpres) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Palembang, membuat distribusi logistik di kota itu dilakukan dua kali. Padahal, pelaksanaan pilpres tinggal beberapa hari saja.
Ketua KPU Palembang Abdul Karim Nasution mengatakan, hingga saat ini sampul untuk membungkus seluruh kelengkapan kertas suara belum diterima. Padahal, sampul tersebut sudah dikirim ke panitia pemungutan kecamatan (PPK) berbarengan dengan logistik lain. Agar tidak mengganggu proses distribusi logistik pilpres, kertas suara dimasukkan dalam plastik dan mulai dikirim ke setiap PPK.
"Informasinya, sampul baru nyampe tanggal 8 Juli nanti. Sementara logistik lainnya sedang proses distribusi ke PPK," ungkap Karim kepada merdeka.com, Minggu (6/7).
Dia mengakui, distribusi logistik yang dilakukan dua kali pengiriman ini memang tak efektif. Sebab, logistik tersebut seharusnya sudah tiba di PPK dan TPS secara bersamaan sehingga tidak merepotkan petugas.
"Ya, mau tak mau harus kerja dua kali. Kalo sampulnya nanti sudah sampai ke kami, berarti langsung dikirim lagi ke PPK," ujarnya.
Dia menambahkan, logistik pilpres di Palembang sudah didistribusikan kepada enam kecamatan dan 16 kecamatan yang ada. "Besok, semua kecamatan sudah menerima logistik dan bisa dikirim ke PPS," pungkasnya.
0 Response to "Sampul Belum Datang, Logistik Pilpres Dikirim 2 Kali di Palembang"
Posting Komentar