
Foto: Prabowo hadiri aksi simpatik Palestina. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Dudi Anggoro
Artikel Poster - Prabowo Minta Pendukung Sabar Tunggu Hasil Rekapitulasi KPU | Calon Presiden Prabowo Subianto menyerahkan sepenuhnya hasil pilpres pada penghitungan resmi KPU 22 Juli mendatang. Untuk itu, Prabowo meminta kepada pendukungnya agar bersabar dan tenang.
"Pihak kuat harus sabar, kita ikuti aturan main, kita sedang bangun demokrasi," ujar Prabowo di Tugu Proklamasi, Senin (14/7).
Selain itu, Prabowo menilai koalisi merah putih merupakan persatuan yang mewakili 2/3 rakyat Indonesia. Menurutnya, tujuh partai yang tergabung dalam koalisi memiliki etika baik.
"Kita kawal Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika," ucap mantan Pangkostrad itu.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga memuji Amien Rais. Menurutnya, politikus senior PAN itu merupakan tokoh reformasi yang berjasa.
"Beliau tokoh reformasi yang mengajari demokrasi hingga saat ini," ucapnya.
0 Response to "Prabowo Minta Pendukung Sabar Tunggu Hasil Rekapitulasi KPU"
Posting Komentar