Foto: SBY buka bersama capres cawapres. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Rizky Alamsyah
Artikel Poster - Jokowi-JK Hadiri Open House di Istana, Tak Ada Pesan Dari SBY | Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) tiba di Istana Negara untuk menghadiri acara Open House yang digelar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Tak hanya Jokowi, Jusuf Kalla (JK) juga menemani pasangannya itu untuk bertemu SBY.
Pantauan merdeka.com, Senin (28/7), Jokowi mengenakan batik warna hijau toska sedangkan JK memakai baju batik warna cokelat. Keduanya ditemani sang istri, Iriana Widodo dan Mufidah Kalla. Mereka tiba pukul 12.20 WIB.
Tak berselang lama, mereka langsung keluar dari dalam istana sekitar pukul 12.30 WIB. Saat ditanya wartawan, Jokowi mengaku tidak mendapat pesan apapun dari Presiden SBY.
"Cuma maaf-maafan saja, enggak ada pesan," ucap Jokowi.
Menurut Jokowi, acara open house yang digelar para pejabat merupakan hal yang biasa dan tak ada yang istimewa meskipun dia sudah ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2014. Jokowi pun telah menerima warga yang ingin bersalaman dengannya sejak pagi tadi.
"Biasa saja. Tadi pagi juga menerima masyarakat, warga. Dari pagi tadi sampai siang, sama saja kaya tahun-tahun kemarin," pungkasnya.
0 Response to "Jokowi-JK Hadiri Open House di Istana, Tak Ada Pesan Dari SBY"
Posting Komentar