
Foto: Polisi ceramah di KPU. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Septianto Nugroho
Artikel Poster - Biar Tak Stres, Polisi di KPU Dengarkan Ceramah | Di tengah tugas menjaga proses demokrasi personel pengamanan dari Polri menyempatkan diri mendengarkan ceramah untuk mengusir kejenuhan saat bertugas. Meski demikian tugas pengamanan tetap yang utama.
"Ini untuk mengisi kekosongan biar nggak selalu stres," kata Bripda Ramdan di Jl. Imam Bonjol, Jakarta, Selasa (22/7).
Menurutnya, saat ini tengah dilakukan ceramah menjelang buka puasa oleh salah seorang personil pengamanan Polri yakni Bripda Nurjaman.
"Bripda Nurjaman ceramah tentang orang yang ingin masuk surga itu ada 4 kriteria, pertama orang yang menjaga lisan, kedua puasa di bulan Ramadan, ketiga membaca Alquran, keempat memberi makan kepada orang-orang miskin," jelasnya.
Ramdan mengaku, kegiatan pelepas stress tersebut kerap dilakukan dengan bermacam aktivitas. "Setiap ada pengamanan atau disela-sela tugas. Tadinya mau yel-yel tapi nanti disangka orang demo," tutupnya.
0 Response to "Biar Tak Stres, Polisi di KPU Dengarkan Ceramah"
Posting Komentar