Amankan Pilpres, Polresta Solo Terjunkan 781 Personel | Artikel Poster

Amankan Pilpres, Polresta Solo Terjunkan 781 Personel


Amankan Pilpres, Polresta Solo Terjunkan 781 Personel



Foto: Ilustrasi Polisi. ©2014 Artikel Poster


Reporter: Sofyan Abidin





Artikel Poster - Amankan Pilpres, Polresta Solo Terjunkan 781 Personel | Polresta Solo menerjunkan sebanyak 781 personel polisi dari berbagai kesatuan, untuk mengamankan pemilihan presiden (pilpres), 2014. Jumlah tersebut masih ditambah pengamanan bantuan dari beberapa unsur.





Kapolresta Solo, Kombes Pol Iriansyah usai menggelar Apel Pasukan Pengamanan Pilpres 2014, di Stadion Manahan Solo, Senin (7/7) mengatakan, pengamanan pilpres sudah pada tahapan akhir. Ratusan personel tersebut, mulai digeser ke seluruh TPS di Solo.





"Untuk pengamanan kita terjunkan 781 personel Polresta, Brimob 100 personel, ditambah bantuan dari Linmas, serta BKO dari unsur TNI Kodim dan Korem, Batalyon 408 Sragen 1 SSK, Jibom, pasukan Anti Teror, ada juga bantuan kendaraan tempur Panhard 3 unit serta Anoa satu unit," ujarnya.





Iriansyah berharap peran serta seluruh lapisan masyarakat, agar pilpres mendatang bisa berlangsung damai dan lancar. "Kita harapkan kesadaran semua kelompok dan masyarakat. Karena semua kan untuk menentukan nasib bangsa," katanya.





Menurut Iriansyah polisi akan bertugas selama masa tenang, pemungutan hingga penghitungan suara. Selain di TPS, lanjut Iriansyah, personelnya yang dilengkapi pasukan Jibom Brimob, dan 1 SSK TNI, juga akan melakukan patroli, pengawasan serta penjagaan tempat-tempat rawan.





"Ada 10 titik rawan yang akan kami pantau. Bukan karena rawan kejahatan atau konflik, tapi tempat-tempat tersebut mempunyai basis massa pendukung dua capres yang seimbang," paparnya.





Usai melakukan apel siaga, seluruh pasukan, bersama Kapolresta Kombespol Iriansyah dan Komandan Kodim Surakarta. Letkol (inf) Ardian Triwasana memimpin patroli berkeliling kota Solo.


Related Posts :

0 Response to "Amankan Pilpres, Polresta Solo Terjunkan 781 Personel"

Posting Komentar