Al Ghazali Ngaku Tindik Telinga Tanpa Izin Ahmad Dhani | Artikel Poster

Al Ghazali Ngaku Tindik Telinga Tanpa Izin Ahmad Dhani


Al Ghazali Ngaku Tindik Telinga Tanpa Izin Ahmad Dhani

Foto: Al Ghazali


Artikel Poster - Al Ghazali Ngaku Tindik Telinga Tanpa Izin Ahmad Dhani | Ada sesuatu yang berbeda dari penampilan baru Al Ghazali. Di telinga kiri sulung Ahmad Dhani itu terpasang sebuah anting kecil berhias berlian. Dia pun mengaku tanpa izin sang ayah saat memasangkan tindik sekitar sebulan lalu.


"Tindik nggak (izin)," kata Al Ghazali tentang perannya, usai screening film RUNAWAY, di Setiabudi Building, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (21/7).


Al mengaku tidak mendapatkan persoalan apapun, meski tindakannya itu tanpa seizin ayahnya. Saat ayahnya mengetahui, juga tidak bereaksi apap-apa. "Ayah sudah lihat, ayah nggak pernah komen nggak pernah apa-apa," katanya.





Al mengawali debutnya dalam film garapan sutradara Guntur Soeharjanto, RUNAWAY. Dia memerankan tokoh bernama Musa, anak pengusaha kaya raya bernama Surya. "Jadi Musa, anak pengusaha yang jatuh cinta sama copet anak TKW di Hongkong," katanya.


Sementara sebagai lawan mainnya adalah artis cantik Tatjana Saphira yang memerankan copet cantik bernama Tala. Al yang sebelumnya menjadi korban Tala, akhirnya tertarik dan tumbuh benih-benih cinta di antara mereka.


Lewat film RUNAWAY, Al mengaku makin tertarik menggeluti dunia akting. Al yang macho dengan tindik barunya bisa disaksikan di akting-akting film pengalaman pertama tersebut.

Related Posts :

0 Response to "Al Ghazali Ngaku Tindik Telinga Tanpa Izin Ahmad Dhani"

Posting Komentar