Isi Program Ramadan, Cinta Laura Jadi Semangat Salat Subuh | Artikel Poster

Isi Program Ramadan, Cinta Laura Jadi Semangat Salat Subuh


Isi Program Ramadan, Cinta Laura Jadi Semangat Salat Subuh


Foto: Cinta Laura




Artikel Poster - Isi Program Ramadan, Cinta Laura Jadi Semangat Salat Subuh | Selama bulan Ramadan 2014, Cinta Laura akan menghiasi layar kaca untuk menemani umat Islam yang sedang menikmati sahur. Bintang cantik ini mengisi program baru Trans TV, SAHURNYA RAMADAN.





"Ini tahun kedua aku ikut di Trans, aku bakal setiap hari ada di acara SAHUR, cuma untuk buka puasa kadang-kadang. Aku gak bisa tiap hari soalnya," kata Cinta saat ditemui di Trans TV, Kapt. Tendean, Jakarta Selatan, Minggu (29/6).





Dalam acara barunya ini, Cinta akan menghadirkan sesuatu yang lain daripada yang lain. Salah satunya adalah pemberian bantuan yang untuk anak-anak yang kurang beruntung.











"Di acara SAHUR bakal ada kita cari anak-anak yang kurang beruntung bawa mereka ke acara kita untuk membantu mereka. Namanya Cinta's Corner," lanjutnya.





Dengan rutin mengisi acara Sahur, Cinta mengaku mendapat manfaat yang luar biasa. Selain bisa berbagi dan menghibur banyak orang, dia juga jadi rajin salat Subuh.





"Aku sangat suka ini, gara-gara aku ikut acara SAHUR, biasanya kan salat Subuh susah bangunnya, karena tidurnya malam. Nah biasanya malas bangun, sekarang jadi lebih pagi bangunnya jadi lebih enakan," tandasnya.


Related Posts :

0 Response to "Isi Program Ramadan, Cinta Laura Jadi Semangat Salat Subuh"

Posting Komentar