Foto: Seagate. ©2015 Artikel Poster
Artikel Poster - Seagate Hadirkan Data 'Hidup' Untuk Konsumer dan Bisnis | Seagate Technology memperkenalkan rebranding yang dramatis dan kontemporer dari perusahaan untuk menunjukkan seberapa jauh ekspansi portofolio solusi telah membantu konsumen, bisnis dan mitra dalam hal menciptakan, merawat serta berbagi data maupun konten berharga milik mereka.
Brand baru ini menggarisbawahi bagaimana solusi produk di bawah portofolio Seagate memperlihatkan keahlian perusahaan dalam hal komponen data storage ke dalam flash, sistem serta solusi bagi konsumen dan mitra yang lebih beragam
Fokus dari brand Seagate yang baru adalah 'Living Logo', yang menampilkan data sebagai sesuatu yang hidup dan dinamis yang mendukung penemuan, budaya dan kemajuan manusia. Bekerjasama dengan Getty Images, Seagate menggunakan logo di website-nya untuk secara visual bercerita tentang hal tak terhingga mengenai topik seperti pelopor teknologi dan temuan terbaru dari sejarah manusia.
Living Logo ini sesungguhnya berkaitan dengan teknologi software baru yang saat ini menunggu paten dan akan menjadi fokus dari kampanye nasional dengan dukungan dari investasi marketing terbesar Seagate sejauh ini.
"Brand baru Seagate merupakan representasi kuat dari komitmen total Seagate untuk membantu bisnis dan konsumen sadar akan potensi dari data 'hidup'," kata Steve Luczo, Seagates chairman and chief executive officer dalam press release yang diterima merdeka.com (6/1).
"Kami melakukan pembaruan terhadap penampilan dan suasana dari perusahaan kami serta me-redefinisi hubungan yang selama ini telah tercipta dengan konsumen, bisnis dan mitra kami. Kampanye ini akan membantu memperkuat keunikan posisi kami di pasar dalam menawarkan beragam komponen teknologi, serta solusi tuntas, yang bisa memberikan fleksibilitas total kepada konsumen kami dalam hal pengelolaan serta akses untuk semua konten dan data milik mereka." tambahnya.
Living Logo dikembangkan melalui kerja sama dengan agensi kreatif Goodby Silverstein & Partners. Selain konten visual sekelas peraih penghargaan dari Getty Images, Seagate juga menggunakan data hidup dari jaringan sosial seperti Facebook, Twitter serta sumber lain dalam beberapa bulan mendatang agar bisa dilihat oleh konsumen dan bisnis.
Produk baru Seagate yang telah diumumkan di CES mencerminkan brand perusahaan yang baru, termasuk produk baru konsumen termutakhir seperti portable hard drive tertipis di dunia dengan ketebalan 7 mm untuk personal cloud solutions yang memungkinkan orang dengan mudah mengakses musik, video dan dokumen di rumah di manapun mereka berada.
Peluncuran Brand baru Seagate dan 'Living Logo' akan dimulai pada 4 Januari 2015 secara online dan sepanjang tahun.
0 Response to "Seagate Hadirkan Data 'Hidup' Untuk Konsumer dan Bisnis"
Posting Komentar