Foto: Dahlan Iskan di Padepokan Demi Indonesia. ©2014 Artikel Poster
Reporter: Deddy Santosa
Artikel Poster - Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan Jatuh Pada Minggu 29 Juni | Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menyatakan, hasil dari sidang isbat yang berlangsung di Kementerian Agama menetapkan 1 Ramadan 1435 H jatuh pada Minggu, 29 Juni 2014. Penetapan tersebut dilakukan setelah dilakukan pengamatan hilal di 63 titik di seluruh Indonesia.
"Sidang hilal kemudian melengkapi istikmal (penyempurnaan), melengkapi jadi 30 hari, maka diputuskan bahwa 1 Ramadan 1435 H jatuh bertepatan dengan hari ahad, tanggal 29 juni tahun 2014," ujar Lukman usai sidang Isbat di Kementerian Agama, Jakarta, Jumat (27/6).
Lukman menjelaskan, penetapan ini dilakukan setelah seluruh saksi yang ditunjuk Kementerian Agama gagal melihat hilal. Dari laporan yang disampaikan oleh para saksi, posisi hilal tidak sampai 1 derajat.
"Berdasarkan laporan ke-63 titik tadi, disampaikan bahwa tidak satupun para saksi yang ditetapkan, yang berhasil lihat hilal tersebut. Maka, dengan dasar adanya laporan bahwa ketinggian hilal tidak sampai 1 derajat, dan laporan tidak satupun saksi-saksi di 63 titik yang berhasil lihat hilal," tandasnya.
0 Response to "Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan Jatuh Pada Minggu 29 Juni"
Posting Komentar